Sunday, December 18, 2016

mengatasi printer canon ip1980 ip1880 eror 5201

mengatasi printer canon ip1980 ip1880 eror 5201


kemaren aku baru dapet masalah pada printer temen aku untuk type Canon IP1980 dan IP1880. Awalnya sech aku beranggapan kalau kerusakannya biasa aja, ternyata setelah aku lihat ternyata bikin aku keder juga. Masalahnya sewaktu diidupin itu printer, muncul pesan klo cartridge warna tidak dikenal dengan ditandainya blink (lampu orange berkedip sebanyak 5x). Awalnya sech aku beranggapan kalau cartridge warnanya udah rusak, maka aku ganti tuch cartridge warna dengan cartridge yang laen, tapi tetep aja muncul pesan klo cartridge warnanya bermasalah.

Setelah aku ganti cartridgenya, tapi tidak juga menunjukkan tanda-tanda yang positif, akhirnya aku berinisiatif untuk membersihkan head pada cartridge dan pada dudukan cartridge didalam printer (biasa aku sebut carriage) dengan menggunakan cairan khusus yang berfungsi untuk membersihkan part-part pada cartridge, ternyata malah tambah gawat. Setelah diidupin printer masih ngebling dan muncul pesan "Error 5201". (waduhhh... gawat nech...)
Printer malah gak bisa dipakai sama sekali. Error 5201 memberikan keterangan kalau printer bermalasah, tapi tidak disebutkan dimana masalahnya, dan menyarankan untuk mematikan printer dan menghidupkannya lagi.

Akhirnya aku putusin untuk mencari pencerahan di mbah google mengenai masalah printer ini, terutama maksud dari error 5201 itu. Ternyata setelah muter-muter keliling dunia, tetep juga gak dapet pencerahan yang diharapkan. Akhirnya aku putusin untuk mencari sumber errornya secara manual dengan cara membongkar isi perut printer tersebut.

Setelah kotak katik dengan obeng dan tangan berlumuran tinta, apalagi printernya udah diinfus, akhirnya aku temukan juga masalah utamanya. Ternyata kerusakan bukan pada cartidgenya melainkan adalah "carriage" ato dudukan dimana cartridge diletakkan didalam printer.  jadi palingan ganti "carriage"

Available link for download